Rabu, 24 November 2021

Resep Pancake Durian Dan Klappertaart


Tau ga sih apa itu pancake durian dan klappertaart?? emang apa ya?? emm kasih tau ga ya?? hehe. Ingin mencoba sesuatu yang lain? Atau anda berniat menambah koleksi jajanan anda? Hari ini, saya mecoba mengulas salah satu jajanan kue basah yang sangat terkenal dari Medan yaitu Resep Pancake Durian. Seperti namanya, jajanan ini menggunakan buah Durian sebagai salah satu bahan utamanya. Selain menimbulkan aroma harum, pemakaian durian juga menambah keunikan dan kelezatan Kue Pancake ini.

Sedangkan Klappertaart ialah salah satu jajanan Indonesia yang cukup memiliki nama, panganan khas Manado ini ada tak lain karena pengaruh dari Orang Belanda pada saat jaman penjajahan dulu. makanan yang berbahan dasar dari kelapa, tepung terigu, susu cair , mentega dan telur. sebenernya ada dua macam varian dari Klappertaart yaitu Resep Klappertaart Kukus dan Resep Klappertaart Panggang, dan dapat dihidangkan dalam keadaan dingin.


Oke langsung saja kita mulai dari Pancake durian.













Bahan dasar Resep Pancake Durian

1.    500 gram Tepung Terigu (Yang biasanya untuk kue basah dengan kadar protein yang sedang, bukan untuk menggoreng)

2.    6 kuning telur ukuran sedang

3.    1 sendok kecil garam dapur

4.    2 sendok besar atau sendok makan gula pasir putih

5.    Mentega sedikit untuk penambah rasa gurih (dipanaskan hingga cair)

6.    1 liter susu UHT rasa Plain

7.    2 atau 3 buah durian Monthong ukuran sedang untuk hasil terbaik

8.    1 liter Whipped Cream

 

Cara Membuat Kue Pancake durian

  • Pertama-tama campur 500 gram tepung terigu dengan garam dapur dan 2 sendok besar gula. Aduk secara perlahan lahan kurang lebih 1-2 menit sampai benar-benar tercampur dengan sempurna.

  • Berikutnya masukkan Susu UHT yang sudah dipersiapkan sedikit demi sedikit ke campuran tepung dan sambi di aduk sehingga hasil jadinya sempurna (tidak terlalu encer atau kental.

  • Setelah itu masukkan 6 kuning telur dan Mentega yang sudah cair ke dalam adonan tersebut. Aduk lagi secara perlahan sehingga tercampur dengan sempurna.

  • Panaskan wajan anti lengket/ yang berbentuk datar (tidak cekung), masukkan adonan diatas untuk membuat kulit pancake nya. Ukuran kulit sesuai selera atau sesuai uluran kue yang nanti akan di buat.

  • Ambil kulit pancake yang sudah jadi di langkan 4 dan olesi dengan Whippe Cream secara merata. Kemudian isi dengan daging Durian Monthong yang sudah dipilih dan lipat yang rapi.

  • Masukkan sebentar ke lemari pendingin sampai Pancake terbentuk dengan sempurna.


Bahan dasar Resep Klappertaart

1.    750 ml fresh milk
2.    200 gram gula pasir
3.    250 ml fresh cream cair
4.    125 gram tepung maizena
5.    75 gram tepung terigu
6.    150 gram margarin
7.    9 butir kuning telur, kocok lepas
8.    3 btr kelapa muda
9.    ¼ sdt kayu manis bubuk
10.   ¼ sdt vanilla essence


Topping

1.    9 butir putih telur
2.    50 gram gula halus/ gula pasir
3.    kismis, rendam sebentar dengan air hangat
4.    kenari cincang
5.    kayu manis bubuk


 Cara membuat Klappertaart

  • Campur fresh cream cair, tepung maizena dan tepung terigu hingga rata tercampur semua. lalu sisihkan.

  • Didihkan fresh milk/ susu murni segar dengan gula pasir menggunakan api sedang hingga mendidih. Kemudian Masukan fresh cream, dan aduk adonan dengan cepat hingga mengental dan tercampur merata. kemudian Matikan api. dan masukkan margarin, lalu aduk perlahan hingga rata.

  • Aduk dan masukkan kuning telur sedikit demi sedikit sampai rata. lalu tambahkan kayu manis powder, Kelapa muda dan vanilla essence dan aduk lagi hingga rata.

  • Lalu Masukan adonan ke dalam loyang almunium atau cetakan kecil yang tahan panas. Kemudian Oven selama +-20 menit dengan suhu 150-160° C dan dilanjutkan dengan cara au bain marrie.

  • Siapkan gula pasir  dan putih telur lalu kocok/ mixer hingga kaku, lalu masukkan kedalam plastik segitiga.

  • Jika adonan telah setengah matang, semprotkan adonan topping ke atasnya, lalu taburi dengan kenari dankismis cincang, dan oven lagi selama 20 menit hingga adonan topping berubah menjadi coklat. lalu keluarkan adonan, dan taburi dengan kayu manis bubuk. lalu Dinginkan dan masukkan lemari es.



Tersedia loh Di PEKOR way halim Jilly Pancake dan Klappertaart buka dari jam 16.00 Sd 21.30 :D

Terima kasih :D :))
















Source : http://www.resepku.me

Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar